Cilodong-Bogor-FAJARNEWSGARUT-//- – Doorrrr!!! Suara tembakan menggema dari moncong senjata AX Bolt yang digunakan oleh Pratu Efanditus Tafonao. Sepuluh butir peluru melesat cepat dan menghantam tepat lima plat baja dan lima lesan pada jarak 600 meter. Tak lama kemudian, suara lantang penilai terdengar, “Nilai 99,2!”, disambut sorakan gembira dari para peserta.
Pratu Tafonao pun dinobatkan sebagai petembak terbaik dan berhak meraih Medali Emas pada nomor 600 meter tactical prone, menambah daftar prestasi Yonif 330 Kostrad dalam Kejuaraan Lomba Menembak Piala Pangkostrad Tahun 2025.
Kejuaraan ini berlangsung di Cilodong, Depok, Jawa Barat, pada 21-23 Februari 2025, dalam rangka memperingati HUT ke-64 Kostrad.
Pada ajang bergengsi ini, Yonif 330 Tri Dharma sukses mengoleksi lima medali, terdiri dari:
🥇 1 Medali Emas
• Pratu Efanditus Tafonao – Senapan 600 M Prone
🥈 1 Medali Perak
• Serka Silaban, Serda Ade Mulyono, Praka Ali Firdaus – Senapan 100 M Plat Standart Team
🥉 3 Medali Perunggu
• Serka Silaban, Serda Ade Mulyono, Praka Ali Firdaus – Senapan 100 M Plat Open Team
• Serda Ade Mulyono – Menembak Senapan 100 M Plat Open Perorangan
• Praka Ali Firdaus – Menembak Senapan 100 M Tactical
Danyonif 330 Kostrad, Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto, S.I.P., M.I.Pol, menyatakan kebanggaannya atas capaian luar biasa prajuritnya.
“Selamat atas prestasi luar biasa yang diraih oleh para petembak Yonif 330. Tetaplah rendah hati. Kujang Berhasil!!!” tegasnya penuh semangat.
Keberhasilan ini semakin mengukuhkan Yonif 330 sebagai salah satu kekuatan menembak terbaik di lingkungan Kostrad.
.
#tni #tniad #pendivif1kostrad #pendivif2kostrad #pendivif3kostrad #divif1kostrad #lintasprajurit #penkostrad